Saturday, May 9, 2015

Natal Moria GBKP, Ratusan Pengungsi Sinabung Dapat Pengobatan Gratis

Jelang Natal Moria GBKP, Ratusan Pengungsi Sinabung Dapat Pengobatan Gratis


Plt Bupati Karo, Terkelin Brahmana SH menerima audensi Ketua Umum Panitia, dr Rahmenda Br Sembiring dan panitia lainnya, kemarin di kantor bupati, Kabanjahe. (SIB)
Plt Bupati Karo, Terkelin Brahmana SH menerima audensi Ketua Umum Panitia, dr Rahmenda Br Sembiring dan panitia lainnya, kemarin di kantor bupati, Kabanjahe. (SIB)
KABAN JAHE: Sebagai wujud cinta kasih kepada sesama tanpa membeda-bedakan suku, golongan dan agama, Moria GBKP diharapkan memprioritaskan perhatian kepada sesama yang kurang mampu dan membutuhkan perhatian. Wujudnya bisa dalam bentuk pengobatan gratis, anjangsana dan bakti sosial atau kegiatan sosial lainnya.
Demikian dikatakan Plt Bupati Karo, Terkelin Brahmana, SH ketika menerima audensi Ketua Umum Panitia Natal Moria Moderamen GBKP dr Rahmenda Br Sembiring dan panitia lainnya kemarin di ruang kerjanya. “Ini perlu dan sangat dibutuhkan masyarakat saat ini. terutama pengungsi atau korban erupsi Sinabung di berbagai desa saat ini. Perbuatan itu lebih menyentuh dan dibutuhkan warga daripada kata-kata,” tegas Terkelin.
Dr Rahmenda seusai audensi mengatakan bahwa, sebelum perayaan Natal yang direncanakan 20 Desember 2014 di Lapangan Samura Kabanjahe telah diadakan pengobatan massal di Desa Sukatendel Kecamatan Tiganderket bekerjasama dengan Badan Pelayanan Kesehatan Moderamen dan Pemkab Karo serta IDI Tanah Karo. Panitia Natal tersebut telah terbentuk. Diantaranya, Ketua Umum, dr Rahmenda Br Sembiring, Koordinator Kesehatan dr Hartawati Br Tarigan.
Sedangkan badan kesehatan dari GBKP terdiri dari : Pt Ratur Sitepu, Elieser Ginting dan Perikuten. Dari Pemkab Karo dr J Perangin-angin, Dirut RSU Kabanjahe, dr Jasura Pinem, dr Johannes Sitepu, dr Deddy Pinem, dr Elvi Susanti Br Sitepu, dr Nathalia Br Tarigan, dr Verayanatal Br Bangun dan lainnya. (SIB)

0 comments:

Post a Comment

KOMENTAR